Lanskap, Cianjur – Grand Aston Puncak Hotel & Resort turut berpartisipasi dalam Wedding Market Fair 2026 yang digelar di Balai Kartini Exhibition & Convention Center, Jakarta, pada 16–18 Januari 2026. Ajang ini menjadi momen strategis bagi para calon pengantin untuk menemukan berbagai penawaran terbaik dalam mempersiapkan pernikahan impian. Acara ini terbuka untuk umum dan dapat dikunjungi secara gratis.
Wedding Market Fair 2026 menghadirkan lebih dari 250 vendor ternama yang bergerak di industri pernikahan, mulai dari busana pengantin, dekorasi, wedding organizer, fotografer, hingga klinik kecantikan. Kehadiran berbagai vendor ini menjadikan pameran tersebut sebagai one-stop wedding solution bagi pasangan yang tengah merencanakan hari bahagia mereka.
Berlokasi di booth K-5, Grand Aston Puncak menawarkan beragam paket pernikahan dengan harga kompetitif serta berbagai keuntungan tambahan bagi pasangan yang melakukan pemesanan selama pameran berlangsung, setiap hari pukul 10.00–21.00 WIB. Tidak hanya itu, calon pengantin juga berkesempatan mendapatkan souvenir menarik selama periode acara.
Sebagai hotel bintang lima berstandar internasional yang berlokasi di kawasan Puncak, Kabupaten Cianjur, Grand Aston Puncak menghadirkan pengalaman pernikahan yang berkesan dengan fasilitas premium serta pelayanan terbaik. Konsep pernikahan outdoor menjadi salah satu pilihan favorit, didukung panorama pegunungan yang asri dan udara sejuk khas Puncak.
Pilihan paket pernikahan yang ditawarkan pun cukup beragam dan fleksibel, menyesuaikan kebutuhan setiap pasangan. Dengan harga mulai dari Rp38.000.000, calon pengantin sudah dapat mewujudkan pernikahan di area taman dan kebun yang indah dengan latar pegunungan yang menawan.
Melalui partisipasi ini, Grand Aston Puncak mengajak pasangan calon pengantin untuk memanfaatkan berbagai keuntungan eksklusif selama Wedding Market Fair 2026 dan menjadikan momen pernikahan lebih berkesan, hangat, serta tak terlupakan.
Informasi lebih lanjut mengenai promo dan pemesanan dapat diakses melalui Instagram @grandastonpuncak, WhatsApp di +62 811-924-998, atau situs resmi www.astonhotelsinternational.com



